Planet Oli Bekas - cari, manfaat, harga, jual, beli, bisnis, cara, daur ulang, limbah, B3, pengepul, pembeli, penjernihan, kandungan, usaha, jenis, pabrik, pelumas, drum, oil, mengolah, pengolahan, pemanfaatan, pengangkutan, penyimpanan, pengumpulan, manifest, klh, blh, amdal, ukl, upl, lingkungan hidup indonesia.

Breaking News
Loading...
Rabu, 31 Oktober 2018

Bahaya Dibalik Beberapa Manfaat Oli Bekas bagi Kesehatan Tubuh

Bahaya Dibalik Beberapa Manfaat Oli Bekas bagi Kesehatan Tubuh

Oli bekas merupakan salah satu limbah dalam industri atau dunia mesin. Meskipun sudah tidak baik digunakan untuk mesin, sebagian besar orang masih memanfaatkan oli bekas untuk beberapa hal. Namun, ternyata bahaya dibalik manfaat oli bekas bagi kesehatan sangatlah buruk. Oli bekas mampu memberikan beberapa efek yang tidak baik bagi kesehatan tubuh manusia.

Setiap mesin, umumnya memerlukan oli untuk melumasi berbagai spare part agar kineranya bisa halus, optimal, dan tahan lama. Oli berperan dalam melumasi spare part mesin dan melindunginya dari kerusakan-kerusakan. Mesin yang telah bekerja lama atau terlalu sering bekerja keras, maka akan menjadikan oli semakin jelek dan tidak baik untuk digunakan lagi.

Bahaya Dibalik Beberapa Manfaat Oli Bekas bagi Kesehatan Tubuh
manfaat oli bekas bagi kesehatan

Oli bekas seringkali dimanfaatkan untuk mengawetkan kayu agar tidak mudah lapuk dan tidak mudah rusak oleh rayap dan serangga lainnya. Limbah yang satu ini juga banyak digunakan dalam dunia motor. Tidak sedikit orang yang masih memanfaatkan oli bekas untuk menjaga knalpot mereka agar tidak mudah berkarat dan tidak mudah keropos.
Anggapan manfaat oli bekas bagi pengawetan kayu dan perawatan knalpot memang ada sedikit benarnya. Akan tetapi, efek yang ditimbulkan juga tidak kalah banyak jika dibandingkan manfaatnya. Penggunaan oli bekas hanya digunakan karena ingin mendapatkan cara yang sederhana, efektif, dan murah, namun tidak memperhatikan efek sampingnya.

Bahaya Dibalik Manfaat Oli bekas bagi Kesehatan

Bahaya dibalik manfaat oli bekas bagi kesehatan sangatlah beragam. Berikut beberapa bahaya dibalik manfaat oli bekas bagi kesehatan tubuh manusia:

Oli Bekas Mengandung Berbagai Senyawa Berbahaya.

Dibalik manfaatnya untuk beberapa kegunaan, oli bekas ternyata juga mengandung beberapa senyawa yang berbahaya dan bersifat toksik, mudah meledak, korosif, mudah terbakar, dan reaktif.

Selain itu, oli bekas sendiri termasuk ke dalam golongan limbah B3 atau Bahan Berbahaya dan Beracun. Hal ini berarti bahwa oli bekas dapat menyebabkan berbagai gangguan kesehatan.

Oli Bekas dapat Menyebabkan Berbagai Macam Penyakit.

Bahaya dibalik manfaat oli bekas bagi kesehatan adalah dapat menimbulkan berbagai gangguan kesehatan atau penyakit berbahaya. Bahan berbahaya dan beracun sepert oli bekas ini mampu menimbulkan penyakit pneumoniosis, talkosis, siderosis, dan gangguan keracunan lainnya.
Hal ini tentu saja akan sangat membahayakan apabila oli bekas yang telah menjadi limbah terus dimanfaatkan dan berada di sekitar manusia. Berbagai penyakit dan gangguan kesehatan akan dialami oleh orang-orang yang berada di lingkungan yang tercemar oli bekas ini, baik dari udara, dari air, maupun dari media lainnya.

Merusak Lingkungan Hidup

Lingkungan hidup merupakan salah satu faktor yang sangat penting bagi kesehatan tubuh manusia. Lingkungan hidup merupakan tempat yang digunakan oleh manusia atau mahluk hidup lain untuk bisa melakukan aktivitas, hidup, tumbuh dan berkembang. Untuk bisa menciptakan kehidupan yang sehat, lingkungan hidup juga harus selalu dijaga kebersihan serta kesehatannya.

Salah satu hal yang bisa mencemari dan merusak lingkungan hidup adalah masih banyaknya penggunaan oli bekas. Oli bekas yang termasuk ke dalam limbah bahan berbahaya dan beracun yang masih kembali digunakan tanpa pemrosesan lebih lanjut yang baik dan benar, akan mampu mencemari lingkungan. Jika lingkungan telah tercemari, maka kesehatan manusia dan mahluk hidup lainnya pasti akan terganggu.

Selain itu, senyawa-senyawa berbahaya yang berasal dari oli bekas juga dapat memasuki udara bebas dan perairan, sehingga bisa terserap oleh tumbuhan maupun mahluk hidup lainnya. Karena dalam lingkungan pasti ada ekosistem, jaring makanan, dan rantai makanan, senyawa berbahaya tersebut dapat terakumulasi pada mahluk hidup tertentu. Manusia sebagai pemuncak konsumen memiliki kemungkinan paling besar mengalami akumulasi senyawa berbahaya dari limbah-limbah di lingkungan, salah satunya akibat oli bekas ini.

Bahaya dibalik manfaat oli bekas bagi kesehatan tidak bisa dianggap remeh. Meskipun memang mampu memberikan beberapa manfaat, namun efek samping atau dampak negatif dari penggunaan oli bekas ternyata justru lebih banyak dan berbahaya bagi manusia maupun mahluk hidup lainnya, serta lingkungan sekitar.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Bahaya Dibalik Beberapa Manfaat Oli Bekas bagi Kesehatan Tubuh

0 komentar:

Posting Komentar